SISTEM INFORMASI BERBASIS WEB PADA DESA TRESNOMAJU KECAMATAN NEGERIKATON KAB. PESAWARAN
(1) STMIK Pringsewu
(2) STMIK Pringsewu
Corresponding Author
Abstract
Dalam era yang sangat modern ini masyarakat dituntut untuk mengetahui dan mengerti perkembangan tentang pentingnya teknologi yang ada. Teknologi memberikan kemudahan untuk membantu setiap kegiatan manusia baik dunia akademik, pembangunan dan lain sebagainya terutama dibidang pemerintahan (E-government). E-government didefinisikan sebagai suatu mekanisme interaksi baru antara pemerintah dengan masyarakat dan pihak-pihak lain yang berkepentingan, dimana pemanfaatan teknologi komunikasi dengan tujuan meningkatkan kualitas pelayanan publik. Suatu penyampaian informasi menggunakan sebuah aplikasi berbasis web akan lebih mudah dalam menerapkan e-government pada Desa Tresnomaju. Pada saat ini Desa Tresnomaju masih menggunakan sistem manual yang pada akhirnya masyarakat tidak dapat memperoleh informasi yang dibutuhkan setiap saat, sehingga banyak sekali informasi yang tidak diketahui. Untuk meningkatkan kualitas suatu layanan data dan informasi, sebuah aplikasi website sangatlah dibutuhkan. Mengacu pada hal tersebut, maka diharapkan Desa Tresnomaju menggunakan Sistem informasi berbasis Web dengan tujuan agar dapat mempublikasikan ke masyarakat luas serta memudahkan masyarakat mendapatkan informasi yang dibutuhkan setiap saat hanya dengan menggunakan komputer yang sudah terkoneksi oleh internet.
References
Agustina, Lia. 2013. Jurnal sistem e-government pada pekon tangkit serdang kecamatan pugung kab. Tanggamus program S-1 STMIK Pringsewu.
Dewi Retnowati, Nurcahyani. 2008. Jurnal Peranan E-government Dalam Mewujudkan Good Governance Bagi Masyarakat Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto Yogyakarta.
Fathansyah, 2007. “Buku Teks Komputer Basis Data”.
Fitria. 2013. Jurnal Aplikasi E-government Pada Desa Jatirejo.
Hartono, Dwiarso Utomo, dkk., Electronik Government Pemberdayaan Pemerintahan dan Potensi Desa Berbasis Web, vol. 6 no. 1, Sragen, April 2010
Henny Hendarti, Nurlina. Jurnal Perancangan aplikisi pembuatan kartu tanda penduduk berbasis web dapa kodya bekasi, 2008.
Intan Maya Kusuma, Nur. 2009. Jurnal Peranan E-government pada Kecamatan Siliwangi.
Kartika, Yuli. 2013. Dalam Jurnal Aplikasi e-government pada Desa Sinar Harapan Kabupaten Tanggamus.
Maria, Endang. 2013. Dalam skripsi sistem informasi sekolah berbasis web.
Sulitiani Anisa. 2009. Jurnal Peranan E-government Dalam Rangka Mewujudkan Potensi dalam Desa Karangsari.
Wahyuni, Eka. 2012. Skripsi Sistem Informasi Akademik Berbasis Web.
Article Metrics
Abstract View : 86402 timesPDF Download : 11907 times
DOI: 10.56327/jurnaltam.v3i0.21
Refbacks
- There are currently no refbacks.